Sebu Sabun Antiseptik Badan dan Wajah

 



"Corono Changes Habits"

Benar sekali kalau pandemi merubah kebiasaan.Aku jadi semakin aware dengan yang namanya kebersihan. Selama pandemi ini kita dituntut untuk hidup lebih sehat dan tentunya wajib menjalankan protokol kesehatan dong ya. Kita diwajibkan untuk selalu melakukan gerakan 3M (Mencuci tangan, Memakai Masker dan Menjaga jarak).Apalagi punya baby, jadi semakin was-was kalo habis keluar rumah. Pulang kerja langsung mengganti pakaian dan mandi.Pokoknya sebisa mungkin tidak langsung berinteraksi dengan si kecil. Lebih sering cuci tangan, atau minimal memakai hand sanitizer. Tidak heran kalau beberapa waktu yang lalu, harga hand sanitizer dan sabun cuci tangan mengalami kenaikan yang pesat, bahkan juga sempat terjadi kelangkaan di sejumlah daerah. 

Bukan hanya kebersihan tangan yang perlu kita jaga agar meminimalisir penyebaran virus corona, namun kebersihan badan dan wajah juga harus di perhatikan. Pemakain masker seharian juga membuat kulit wajahku rentan terkena bakteri yang menyebabkan wajah mudah berjerawat. Oleh karena itu aku mulai mengganti sabun wajah dan mandi dengan sabun yang memiliki kandungan antiseptik. 
Nah, kali ini aku mau sharing tentang sabun antiseptik yang bisa di pake di badan dan di muka juga. Yes, this is sabun sebu! yeaaaah....

Apa sih Sabun Sebu? 
Sabun sebu adalah produk perawatan kulit wajah dan badan yang menganduung bahan-bahan alami. Sabun sebu memiliki 2 jenis produk, yaitu sabun sebu antiseptik dan sabun sebu moist glow. Keduanya berbentuk bar atau batangan,namun memiliki fungsi yang berbda. Sabun sebu antiseptik, dihunakan untuk membersihkan badan, sedangkan sabun sebu moist glow dihunakan untuk perawatan kulit wajah.

Sabun Sebu Antiseptik 



Sabun sebu antiseptik yang mengandung POVIDONE IODINE  yang berfungsi untuk merawat kesehatan kulit badan, mampu membunuh kuman, bakteri dan virus. Dengan kandungan PH balance dan bahan alami kualitas terbaik,serta tidak mengandung bahan kimia berbahaya seperti, pewangi, detergent, pengawet dan pewarna, sehingga aman di pake seluruh anggota keluarga.

5 Bahan alami sabun sebu antiseptik:
  1. Madu (Kandungan antioksidannya memberi efek rileks pada kulit dan menangkal radikal bebas).
  2. Ekstrak lemon (Sumber vitamin C tinggi yang diperkaya mampu mengankat sel kulit mati,mencegah jerawat dan sebagai anti bakteri).
  3. Minyak zaitun (Mengandung antioksidan dan vitamin E yang bermanfaat untuk melembabkan kulit dan membuat kulit glowing).
  4. Minyak sawit (Mengandung karotenoid sebagai antiolsidan dan tokotrienol melindungi kulit dari sinar matahari).
  5. Minyak VCO (Minyak kelapa asli untuk merangsang pertumbuhan kolagen baru dan menghilanhkan bekas luka).
Claims : 
  • Menyembuhkan berbagai masalah kulit, seperti panu, kadas, kurap gatal-gatal,ruam popok dan juga jerawat badan.
  • Cocok untuk kulit sensitif
Sabun Sebu Moist Glow

Sabun sebu moist glow merupakan sabun wajah antiseptik yang merawat kulit sehat dan glowing alami. Sabun ini mengandung 5 bahan aktif dan 3 minyak alami. antara lain :
  1. Hidrolized collagen (kolagen ikan yang berfungsi untuk melembabkan dan mengencangkan kulit serta membantu mengurangi kerutan).
  2. Ekstrak lemon (Sumber vitamin C tinggi yang diperkaya mampu mengankat sel kulit mati,mencegah jerawat dan sebagai anti bakteri).
  3. Madu (Kandungan antioksidannya memberi efek rileks pada kulit dan menangkal radikal bebas).
  4. Gluthatione (Memutihkan kulit dan meningkatkan elastisitas kulit ).
  5. Spirulina ( Sebagai anti aging dan mempercepat regenerasi kulit).
  6. Minyak sawit (Mengandung karotenoid sebagai antiolsidan dan tokotrienol melindungi kulit dari sinar matahari).
  7. Minyak VCO (Minyak kelapa asli untuk merangsang pertumbuhan kolagen baru dan menghilanhkan bekas luka).
  8. Minyak zaitun (Mengandung antioksidan dan vitamin E yang bermanfaat untuk melembabkan kulit dan membuat kulit glowing).
Claims :
  • Mencerahkan kulit wajah.
  • Melembabkan dan mengencangkan kulit.
  • Mengangkat sel kulit mati dan mencegah penuaan dini.
  • Menghilangkan jerawat dan komedo.
  • Mengatasi gatal dan iritasi kulit.
Pros (+)
  • Terbuat dari bahan alami dan memiliki PH balance (PH7), sehingga aman untuk semua jenis kulit.
  • Sudah ada BPOM dan halal
Cons (-)
  • Saya sendiri kurang begitu suka dengan sabun bentuk  bar / batangan, berasa kurang higienis dan efisien. 
Dikutip dari website resmi sabun antiseptik sebu, dr. Murtaza qasuri dari Medical Director Mundhipharma South East Asia menyatakan povidone iodine merupakan antiseptik yang memiliki spektrum luas terhadap virus corona.Iodine mampu berinteraksi dengan lipid atau lemak pada dinding sel mikro organisme, kemudian mengintervensi lemak sehingga pecah dindingnya kemudian virus tersebut mati.

Well..jadi buat kalian yang ingin mencari sabun wajah dan badan antiseptik, untuk merawat kebersihan kulit ditengah pandemi ini, bisa banget nyoba sabun ini. Semoga postingan ini bisa menjadi bahan pertimbangan ya beauties.

Share this:

JOIN CONVERSATION

1 comments:

  1. Borgata Hotel Casino & Spa Launches in New Jersey,
    Borgata 김포 출장마사지 Hotel Casino & Spa 원주 출장마사지 will be the first major casino in Atlantic 화성 출장마사지 City to announce its location, in 진주 출장샵 addition to the 남원 출장마사지 Borgata and Borgata

    ReplyDelete